Lomba Gerak Jalan Kreasi Desa Kaliuling: Adu Kreativitas Variasi Gerak Jalan Antar Regu

Administrator 30 Agustus 2022 08:11:44 WIB

Hari kemerdekaan Republik Indonesia adalah salah satu momen berharga bagi seluruh warga  Indonesia yang mana menjadi suatu kewajiban bagi warga negara untuk turut serta berpartisipasi dalam memeriahkan ulang tahun kemerdekaan Indonesia. Salah satu bentuk memeriahkan HUT RI ke-77 tahun ini juga dilakukan oleh masyarakat Desa Kaliuling, Kecamatan Tempursari, Kabupaten Lumajang yaitu dengan mengadakan suatu acara berupa lomba gerak jalan kreasi. Lomba gerak jalan kreasi dilaksanakan pada hari Sabtu, 20 Agustus 2022 dimulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 13.00 WIB.

Lomba gerak jalan kreasi yang dilaksanakan di Desa Kaliuling mayoritas diikuti oleh masyarakat umum dan siswa SMP di desa tersebut dimana setiap regu menampilkan keunikannya masing-masing dengan berbagai kostum, aksesoris, hingga variasi gerakan sesuai dengan kreativitas regu. Gerak jalan kreasi ini diikuti oleh 15 regu yang saling menunjukkan aksinya untuk memperebutkan gelar juara. Peserta lomba gerak jalan kreasi wajib menampilkan atraksi pada 7 titik yang telah ditetapkan oleh panitia dengan durasi waktu selama 10 menit. Penilaian perlombaan ini didasarkan pada 4 aspek penilan yaitu kekompakan, kreativitas/keunikan, kerapian, serta ketertiban. Perlombaan gerak jalan kreasi ini juga dimeriahkan dengan disediakannya hadiah untuk tiga posisi juara teratas.

Setiap regu menunjukkan aksinya dengan sangat kreatif dalam perlombaan ini salah satu contohnya yaitu salah satu regu yang berpenampilan seperti warga lokal yang telah menghadiri acara pengajian menggunakan baju koko serta sarung dan songkok, tak lupa juga dengan membawa bingkisan yang biasa dibagikan pada acara pengajian. Selain itu, beberapa regu yang diikuti oleh ibu-ibu juga tak kalah menarik dengan berkostum kemeja putih sehingga terlihat kompak dan serasi. Disisi lain terdapat regu laki-laki yang menggunakan pakaian wanita dengan aksi gerak jalan yang disertai komedi hingga mengundang gelak tawa warga.

Acara gerak jalan ini disambut baik oleh warga dan berjalan dengan meriah sehingga perlombaan gerak jalan pada tahun ini dapat berjalan dengan lancar. Hal tersebut tentu merupakan harapan dari para penyelenggara dan seluruh warga saat akan mengadakan suatu acara didalam memperingati hari ulang tahun Republik Indonesia. Inti dari pelaksanaan lomba gerak jalan kreasi di Desa Kaliuling bukan hanya sekedar suatu kompetisi melainkan bagaimana para peserta dapat membangun kebersamaan dan memaknai nilai-nilai kemerdekaan di setiap tahunnya.

Komentar atas Lomba Gerak Jalan Kreasi Desa Kaliuling: Adu Kreativitas Variasi Gerak Jalan Antar Regu

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi Kaliuling

tampilkan dalam peta lebih besar